Sirkuit Pertamina Mandalika tahun ini akan menjadi tuan rumah sejumlah ajang balap internasional, antara lain tes pramusim MotoGP pada 11-13 Februari, Grand Prix MotoGP Indonesia pada 18-20 Maret, GT World Challenge Asia pada 21-23 Oktober dan WSBK pada 11-13 November.
"Kami mengucapkan apresiasi setinggi-tingginya kepada direksi lama yang telah berhasil menyelenggarakan WSBK 2021 yang merupakan event balap motor kelas dunia pertama yang berlangsung di Indonesia sejak 1997," ujarnya.
Baca Juga:
Pertamina Mengajak Konsumen Rasakan Pertamax Turbo di Sirkuit Mandalika
"Kami harap jajaran pengurus baru MGPA dapat meneruskan prestasi ini dan bahkan memberikan yang lebih bagus lagi," ucap Abdulbar. [dny]