"Saudara Profesor dr haji Anwar Usman, saya nikahkan dan saya jodohkan saudara perempuan saya, Idayati, dengan engkau Anwar Usman bin Usman Rahim, almarhum, dengan maskawin seperangkat alat salat dan sebuah jam tangan dibayar tunai.," ucap Jokowi.
"Saya terima nikah dan jodohnya Idayati binti Noto Mihardjo dengan maskawin tersebut dibayar tunai," kata Anwar.
Baca Juga:
Peran Anwar Usman di Sengketa Pilkada 2024 Masih Dipertimbangkan MK
Saksi dan undangan pernikahan menyatakan ijab kabul sah. Anwar dan Idayati pun resmi menjadi suami istri.
Ketua MK itu pun kini resmi menjadi adik ipar Presiden Jokowi. [dny]