WahanaNews-NTB | Bandara Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB), mencatatkan sejarah baru dengan mendaratnya pesawat kargo jumbo Boeing 777 Freighter.
Pesawat Boeing milik maskapai penerbangan Qatar Airways itu mendarat pada Senin (8/11/2021) malam, dan menurunkan muatan logistik untuk ajang World Superbike.
Baca Juga:
Polsek Bagan Sinembah Gelar Kegiatan Launching Gugus Tugas Polri dan Ketapang.
Ajang balap motor kelas dunia itu sendiri akan digelar di Sirkuit Mandalika (Pertamina Mandalika International Street Circuit).
Total muatan kargo yang dibawa pesawat itu mencapai lebih dari 68 ribu kg atau 68 ton.
Muatan kargo sebanyak itu masih jauh di bawah kapasitas angkut pesawat Boeing 777 Freighter yang mencapai 100 ton.
Baca Juga:
Ribuan Masyarakat Teluk Mega dan Sedinginan Bersatu Pilih Asset.
Dengan daya angkut sebesar itu, pesawat tersebut bisa mengangkut hingga 11 tank militer Scorpion buatan Inggris.
Hal ini juga membuktikan kapasitas Bandara Lombok untuk bisa didarati pesawat jumbo.
“Ini sekaligus membuktikan bahwa runway dan apron baru Bandara Lombok cukup mumpuni untuk melayani pesawat berbadan besar,” kata General Manager Bandara Lombok, Nugroho Jati, dalam pernyataan tertulis, Selasa (9/11/2021).