WahanaNews-Mandalika | Marc Marquez pebalap Repsol Honda memutuskan mundur dari kompetisi MotoGP 2022.
Hal ini lantaran Marquez memutuskan untuk fokus pada pemulihan cedera patah tulang yang didapatnya pada awal musim 2020.
Baca Juga:
Indonesia Terus Sampaikan Dukungan kepada Gresini Racing
Pada keterangan resmi dari Honda Racing Corporation (HRC), Marquez mengucapkan pamit dari musim ini dan menjelaskan apa alasannya.
"Saya hanya ingin memberi tahu kalian bahwa sayangnya, saya harus istirahat dari musim 2022, itu akan menjauhkan saya dari kompetisi untuk sesaat," ujar Marquez dikutip dari Honda Racing Coporation, Minggu (29/5/2022).
Marquez menambahkan, ini bukanlah keputusan yang mudah. Tapi, dia punya motivasi yang besar untuk terus bekerja dan berupaya untuk kembali bersaing di level tertinggi.
Baca Juga:
Marc Marquez Beberkan Penyebab Performa Buruk Pabrikan Jepang
Dengan cedera tersebut, Marquez diharuskan istirahat hampir semusim penuh.
Musim lalu, dia diizinkan kembali balapan, meskipun kondisinya belum benar-benar pulih.
Cederanya semakin parah ketika Marquez mengalami highside saat sesi kualifikasi MotoGP Italia di Sirkuit Mugello.