WahanaNews-NTB | Gubernur NTB (Nusa Tenggara Barat), Zulkieflimansyah, dikabarkan bakal terbang ke Abu Dhabi, Uni Emirat Arab, pada pertengahan Desember 2021.
Dirinya dikabarkan diundang ke sana untuk membicarakan kelanjutan isu Formula 1 di Sirkuit Mandalika.
Baca Juga:
Gubernur Zulkieflimansyah Meminta Hutan Industri di NTB Diperluas
Zulkieflimansyah dikabarkan bakal mengunjungi Abu Dhabi pada 11-12 Desember 2021 mendatang.
Nantinya akan dilihat seberapa serius pihak Mandalika menggelar ajang Formula 1.
“Untuk menindak lanjuti pembicaraan (soal penyelenggaraan Formula 1 di Sirkuit Mandalika). Jadi serius nggak sebagai penyelenggara,” ujar Zulkieflimansyah.
Baca Juga:
MotoGP Mandalika 2023, Gubernur NTB Minta Tambahan Penerbangan ke Lombok
Lebih lanjut, dirinya juga menjelaskan bahwa pembiayaan untuk menggelar Formula 1 di Sirkuit Mandalika jauh lebih besar dari MotoGP.
Ia memastikan bahwa keseluruhan pembayarannya bakal ditanggung oleh Presiden.
“Jangan hitung finansialnya. Sudah bangun infrastruktur jembatan dan ini-itu, tapi tidak ada dunia yang tahu. Tapi adanya Sirkuit Mandalika, 1,6 miliar orang yang melihatnya,” ujar Gubernur NTB itu.
Terlepas dari itu, Zulkieflimansyah juga memastikan bahwa NTB bakal menjadi tuan rumah ajang Motocros MXGP pada 29 Juni 2022.
Nantinya, lokasi lintasannya akan berdekatan dengan Sirkuit Mandalika. [dny]