WahanaNews-Mandalika | VR46 melalui twitter-ny@VR46RacingTeam menyampaikan Tim balap milik Valentino Rossi untuk MotoGP 2022, Mooney VR46 Racing Team, telah menetapkan tanggal rilis tim dan motor anyar mereka.
Tim miliki Valentino Rossi itu mengumumkan, bahwa perilisan tim dan motor anyar akan dilakukan pada 24 Februari mendatang.
Baca Juga:
Gelar Naker Expo, Kemnaker Sediakan Puluhan Ribu Lowongan Pekerjaan di Tiga Kota
Pembalap VR46, Luca Marini, menginformasikan tanggal rilis tersebut melalui video singkat.
“Halo semuanya, salam dari Indonesia. Banyak yang bertanya kapan peluncuran VR46. Kami di sini akan mengumumkan, bahwa peluncuran akan dilakukan pada tanggal 24 Februari 2022,” ucap Marini, Rabu (9/2/2022).
Tentu saja, menarik menunggu VR46 meresmikan tim dan motornya.
Baca Juga:
Sudinkes Jakarta Barat Ingatkan Rumah Sakit Terus Terapkan Pelayanan Berbasis Hospitality
Apalagi, VR46 telah memastikan diri sebagai tim satelit Ducati sehingga para pembalap mereka akan menunggangi Desmosedici pada musim depan.
Sekadar informasi, MotoGP 2022 merupakan debut VR46 di kelas utama.
Sebelumnya, VR46 turun di kelas Moto2 dan Moto3 (sejak 2021 sudah mundur).
Diketahui juga, tim anyar ini akan menggunakan livery dengan warna khas The Doctor-julukan Rossi, yakni kuning.
Selain itu, VR46 juga akan tampil berbeda dengan menggunakan motif khas Rossi, yakni matahari dan bulan.
Pada musim depan, VR46 akan dipimpin oleh Pablo Nieto yang merupakan Kepala Tim VR46 di Moto2.
Lalu, mereka memilih Marini, yang merupakan adik dari Rossi, dan Marco Bezzecchi sebagai dua pembalap utama.
Sebagaimana diketahui, VR46 mengambil slot Avintia yang tidak lagi berlaga di MotoGP per musim 2022.
Meski berstatus tim satelit, aksi VR46 dan kedua pembalapnya amat dinantikan di MotoGP 2022 karena mereka membawa nama besar Rossi. [rda]