WahanaNews-NTB | Sebanyak 15 mobil sport, supercar, dan luxury sportcars berbagai merek mengikuti kegiatan Track Day di Sirkuit Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat, 7-8 April 2023. Mobil-mobil tersebut di antaranya Lamborghini, Ferrari, Porsche, BMW, BAC Mono Open Wheel dan berbagai jenis mobil Supercar lainnya.
Direktur Utama Mandalika Grand Prix Association (MGPA) Priandhi Satria mengatakan Mandalika Private Track Day yang diselenggarakan oleh MGPA pada 7-8 April 2023, selain untuk menikmati atmosfir balap di Sirkuit Mandalika yang telah menggelar balap internasional MotoGP dan WorldSBK, juga digelar untuk meramaikan sirkuit melalui kegiatan otomotif yang fun.
Baca Juga:
UMKM Binaan Pertamina Jadi Daya Tarik Wisatawan di Pertamina Grand Prix of Indonesia 2024
"Private Track Day kali ini diikuti oleh mobil-mobil yang dapat melaju dengan kecepatan hingga 360 km per jam," kata Priandhi dalam keterangan resmi, Minggu, 9 April 2023.
Priandhi menjelaskan sebelum peserta mencoba lintasan, sudah dilakukan safety induction terlebih dahulu. Kegiatan ini menggunakan timing system di mana mobil masing-masing peserta ditempel dengan alat transponder untuk mengetahui kecepatan masing-masing mobil per lap.
“Kegiatan track day dalam dua hari ini berjalan aman bagi semua peserta karena didukung kualitas aspal yang bagus dan race advisor yang andal,” ujar dia.
Baca Juga:
DAMRI Dukung Gelaran Pertamina Grand Prix Of Indonesia 2024 di Mandalika
Dia mengklaim peserta tampak puas menikmati aspal Sirkuit Mandalika. Dengan track bagus dan mobil yang super kencang, pembalap menikmati mobilnya meliuk-liuk di tikungan sirkuit. Keindahan Sirkuit Mandalika juga membuat pembalap tampak sangat senang dan bahagia bisa mencoba Sirkuit Mandalika.
Menurut dia, pembalap terkejut dengan kualitas Sirkuit Mandalika karena ban yang cukup lengket, titik pengereman yang dekat dan handling yang enak. ‘’Saat berbelok di tikungan, hard braking semuanya aman terkendali karena didukung dengan aspal yang bagus,” ujar Priandhi.
Dia menambahkan bahwa tidak hanya peserta yang menikmati track day di Mandalika. para pendamping peserta seperti keluarga juga menikmati suasana sirkuit dari Royal Box yang dingin dan sejuk dengan fasilitas food & beverage, siaran televisi, juga games corner.